BERAPA DOSIS PUPUK PADI

DOSIS PUPUK PADI YANG PAS
Oleh: Nurman Ihsan, SP (Penggiat Pertanian)

Dosis Pupuk Padi Terbaik

Salah satu bentuk pertanyaan dari petani kepada penyuluh pertanian atau pegiat pertanian adalah berapa dosis yang pas buat tanaman padi agar diperoleh hasil yang bagus?

Atau pertanyaan yang diajukan orang lain kepada pengasuh rublik pertanian atau juga pertanyaan petani kepada teman2nya di FB
berapa dosis yang pas buat tanaman padi agar diperoleh hasil yang bagus?

Kalau kita perhatikan dalam dunia perpupukan di dalam bidang perpadian, sebetulnya sudah banyak ditulis di blog ini.

Banyak sekali petani di lapangan atau di blog ini yagn sudah bisa mendapatkan kebutuhan pupuk di lahannya sehingga “ketemu takaran” dosis yang pas. PLUS ketemu juga “cara meracik” dosis tsb.

Tukang Nasi Goreng

Sebelum saya menjabarkan lebih lanjut, saya akan bercerita tentang tukang nasi goreng.

Di daerah kita atau di kota A, bisa jadi banyak tukang nasi goreng. Dari sekian banyak tukang nasi goreng, paling hanya beberapa yang enak menurut selera kita.

KIta coba bertanya, apa sih bumbu nasi goreng yang paling baik?

Bila kita tanya kepada tukang nasi goreng yg enak tsb, bisa jadi jawaban mereka akan berbeda. Walaupun mungkin bumbu dasarmya sama. Cuma bedanya tukang nasi goreng ini telah menemukan TAKARAN dan CARA MERACIK bumbu tersebut.

Coba kita siapkan berbagai bumbu buat masak nasi goreng. Kemudian kumpulkan tukang nasi goreng yang masakannya enak bersama 50 orang lainnya buat nasi goreng bareng.

Apakah rasanya akan sama?

Kemungkinan ada yang bisa sama. Tapi kemungkinan tak sama akan jauh lebih besar. Bahkan bisa jadi ke 50 orang ini rasanya sangat beda jauh dari tukang nasi goreng.

Apa bedanya kok bisa nga sama? padahal berbagai bumbu yang disiapkan semua sama.
Lantas, dimana bedanya???

Karena tukang nasi TERBIASA masak nasi goreng. DAN “MAU MENCARI” TAKARAN YANG PAS dan CARA MERACIK nasi goreng tsb. Sebabnya menjual nasi goreng adalah ladang hidupnya. Inilah yang tak dimiliki ke 50 orang lain tsb.

Dalam kasus yang sama
Coba siapkan dosis pupuk buat 1 ha lahan sawah. Kemudian kumpulkan seorang petani (saya sebut saja namanya petani A) yang telah mendapatkan hasil tinggi bersama 50 petani lainnya buat aplikasi selama 1 musim.

Apakah hasilnya akan sama?

Kemungkinan ada beberapa dari 50 petani tsb mendapatkan hasil panen yang sama. Tp kemungkinan tak sama akan jauh lebih besar. Bahkan bisa jadi ke 50 orang ini hasil panennya sangat beda jauh dari petani yang saya sebutkan.

Apa bedanya kok bisa nga sama? padahal dosis pupuk yang digunakan semuanya sama.
Lantas, dimana bedanya???

Karena petani A TERBIASA melakukan pemupukan. Dan petani ini “MAU MENCARI” DOSIS YANG PAS dan tau CARA MERACIK pupuk tsb. Sebabnya bagi patani A bekerja di sawah adalah ladang hidupnya. Inilah yang tak dimiliki ke 50 petani lain tsb.

Bagaimana Cara Mendapatkannya

Bagaimana cara mendapatkan “takaran” dan cara “meracik” pupuk tersebut?

Bersambung…. DOSIS PUPUK PADI

About NURMAN IHSAN

Bila cinta kepada seseorang saja, di hati penuh kerinduan. Apalagi bila kita dapatkan cinta ALLOH SWT. Ini prestasi seorang hamba. Prestasi hidup. Dan prestasi terbesar. Oleh sebab itu, rebutlah cinta itu,,,
This entry was posted in ABOUT TANAMAN PADI, PEMUPUKAN. Bookmark the permalink.

Leave a comment